Minggu, 29 Agustus 2010

blackberry


SEPERTIGA PENGGUNA YANG TELAH MENJUAL BLACKBERRY CEROBOH


Lebih dari sepertiga ponsel BlackBerry bekas yang dijual di pasar ternyata masih menyimpan data-data rahasia, termasuk data perusahaan. Pengguna BlackBerry tampaknya ceroboh karena tidak menghapus data itu sebelum dijual.

Dari 160 ponsel pintar BlackBerry yang disurvei British Telecom, ternyata di dalamnya masih banyak tersimpan data rekening bank, data hasil rapat dewan dan data keuangan.

Bahkan dengan menggunakan tools tertentu, 43 persen dari BlackBerry bekas tersebut bisa ditemukan informasi siapa pemilik ponsel sebelumnya atau perusahaan tempat ia bekerja.

Tentu saja jika ponsel pintar tersebut jatuh ke tangan orang yang salah, akan berisiko bagi perusahaan jika sampai data-datanya terekspos.

Sebagai contoh, peneliti berhasil mengungkap data dari sebuah Blackberry bekas yang sebelumnya dipakai oleh direktur penjualan sebuah perusahaan Jepang ternama. Mereka dapat memperoleh kembali call history, catatan harian dan pesan. Di antara informasi tersebut bahkan bisa dibaca rencana perusahaan untuk periode selanjutnya.

"Sulit dimengerti mengapa perusahaan tidak mengambil tindakan pencegahan ketika 'membuang' perangkat itu", kata Andy Jones, pimpinan riset keamanan informasi di British Telecom.

Jones menganjurkan agar perusahaan memastikan prosedur yang aman untuk menghancurkan data apapun sebelum perangkat tersebut dijual atau didonasikan ke pihak lain.

TIPS DAN TRIKNYA


OPTIMALKAN BLACKBERRY ANDA DENGAN TIPS DAN TRIKNYA


Blackberry kini menjelma menjadi simbol gaya hidup baru. Optimalkan fitur blackberry agar terasa betul manfaat peranti mobile mutakhir ini.

Blackberry punya banyak fitur menarik selain fitur andalan push email, browsing, dan chatting. Beberapa tipe blackberry ada yang dilengkapi dengan kamera, GPS, hiburan dan multimedia. Bagi pengguna pemula mungkin agak canggung untuk mengetik cepat, me-reply, mem-forward email, menggunakan fitur kamera, media dan lain-lain. Sebenarnya blackberry menyediakan banyak shortcut untuk optimalisasi kecepatan akses fitur-fiturnya agar menghemat waktu. Berikut beberapa tips dan trik penggunaan blackberry.

TIPS UMUM

- Untuk berpindah-pindah aplikasi tahan Alt key dan tekan Esc key, lalu pilih aplikasi yang dikehendaki dan lepas Esc key.

- Untuk kembali ke home screen tekan Esc key.

- Menerima transfer file lewat bluetooth: pertama aktifkan bluetooth terlebih dahulu dengan cara masuk ke menu manage connection > lalu check box bluetooth dicentang. Kemudian masuk kemenu media, pilih option > receive using bluetooth > save.

- Untuk memba;as email yang sudah dibaca, tekan huruf R, untuk mem-forward tekan huruf F.

- Untuk melihat alamat email pengirim: nama kontak dipilih lalu tekan huruf Q

- Untuk mengirim email tekan huruf C

- Untuk mengetik karakter dengan aksen tertentu, misalnya untuk membuat karakter ® tekan dan tahan huruf R lalu geser track ball kekiri atau kekanan sampai huruf yang dimaksud muncul.

TIPS MENAMBAH / MENGHAPUS ACCOUNT EMAIL

Blackberry memiliki kelebihan untuk menampung hingga sepuluh account email yang kita miliki. Jadi kita tak perlu repot log in satu persatu account email saat mengeceknya setiap hari. Selanjutnya untuk incoming dan outgoing dari beberapa account email kita bisa langsung menggunakannya dalam satu perangkat ini. Ada dua cara menambah email, yaitu lewat device ini langsung atau melalui webclient operator yang digunakan (http://operator.blackberry.com)

TIPS MENAMBAH / MENGHAPUS ACCOUNT EMAIL DI HANDHELD

Pertama masuk ke menu utama, pilih email setting ber-icon surat dengan gambar gear dan panah merah. Setelah icon tersebut kita klik, maka akan ada pilihan untuk new user dan existing user. Bila kita baru pertama kali menggunakan layanan blackberry, perlu membuat account baru (create new account) dan ikuti petunjuk selanjutnya.

Seandainya kita sudah memiliki account maka kita pilih existing user dan memasukkan username serta password. Setelah login kita pilih service > email account > add an email account, lalu kita masukkan username dan password account email yang sudah kita miliki seperti Yahoo!, Gmail, Microsoft Outlook, atau email kantor. Lalu setelah memasukkan username dan password kita klik next, tunggu beberapa saat dan bila berhasil akan ada notifikasi.

TIPS MENGGANTI SIGNATURE

Etiap kali anda mengirim email biasanya ada bagian akhir isi email tersebut ada signature default dari operator seperti “sent from my Blackberry powered by……” Hal itu tentu hanya akan meninggalkan identitas bahwa anda menggunakan layanan blackberry dari operator tersebut. Anda bisa menggantikannya dengan identitas diri anda sendiri, seperti nama, nomor telepon, dan alamat kantor. Cara menggantikannya adalah sebagai berikut :

- Masuk ke webclient operatow yang kita gunakan, misalnya Telkomsel (http://telkomsel.blackberry.com), indosat (http://indosat.blackberry.com), atau xl (http://xl.blackberry.com).

- Masukkan username dan password pada form webclient operator yang kita gunakan.

- Bila belum terdaftar anda harus membuat account (create account), setelah itu kita diwajibkan mengisi informasi device PIN dan IMEI handheld yang kuta gunakan. Informasi ini biasanya ada pada label di box saat pertama kita beli, atau bisa kita ketahui pada handheld itu sendiri dari menu option > status, atau tekan secara bersamaan tombol : Alt + aA + H

- Setelah memiliki account di webclient anda bisa langsung login, lalu tinggal pilih account email mana yang ingin diganti signaturenya dengan meng-klik edit di bagian kanan, jika sebelumnya anda telah menambah account email yang anda miliki seperti Yahoo! Mail, Gmail, Microsoft outlook, atau email kantor.

TIPS BLACKBERRY MAPS

- Untuk zoom in peta tekan huruf I, untuk zoom out tekan huruf O.

- Untuk menampilkan dan menyembunyikan info status dipeta tekanhuruf U.

- Untuk berpindah arah berikutnya dari suatu rute tekan huruf N, berpindah arah dari rute sebelumnya tekanhuruf P.
TIPS MELEGAKAN MEMORY SIZE

Blackberry seri 8xxx memiliki 64 MB memory internal yang digunakan secara bersama antara operating system, system RAM dan storage. Yang akhirnya kalau kita menggunakan OS 4.5 dengan installasi standard hanya menyisakan memory paling bagus sekitar 24 MB. Dan apabila dipakai cukup lama, biasanya akan mulai melambat kalau sudah memasuki memory tersisa di bawah 10 MB.

Beberapa tips ini mulai dari yang simple dan dilanjutkan dengan yang sedikit rumit :

Simple
- nstall aplikasi yang diperlukan saja, tidak perlu menyimpan aplikasi yang hanya dipake sekali saja atau jarang.
- indari aplikasi yang akan terus menerus menyala/aktif, seperti Google Mail atau Yahoo Messenger. Gunakanlah yg penting saja dan jangan aktifkan automatically connect.
- Keep messages seminim mungkin saja, contoh 15 hari, atau rajin2 menghapus email saja.
- Tidak perlu menyimpan log history chatting dari YM, GTalk, blackberry messenger atau lainnya.
- Restart blackberry kalau berasa udah mulai lambat.

Sedikit Rumit
- Install ulang OS blackBerry anda dan pilih seperlunya, contoh : jangan install language, MDS, DOD Certificate, Password Keeper, Blackberry Maps kalau tidak ada GPS, BrickBreaker, Document To Go.
Cara install ulang bisa dibaca : http://dicky.wahyupurnomo.com/2008/09/22/prosedur-upgradereinstall-os-blackberry/
- Install MaxMem via blackBerry saja, buka URL: http://mobile.blackberrytrade.com
Dari aplikasi itu kita bisa membuang : Themes yang tidak digunakan, PTT (Push to Talk), Voice Activated Dialing (VAD), MDS, Ringtones. Dan ini relatif aman. Aplikasi ini bisa dihapus kalau udah selesai dipake.
CARA MENGIRIM FILE VIA BLUETOOTH

Blackberry memang punya cara yang unik dalam menerima file dari handheldn non blackberry via bluetooth

Caranya :
1. Aktifkan Bluetooth, bisa dari menu manage connections lalu centang pilihan bluetooth atau dari setup bluetooth juga bisa.
2. Buka menu media.
3. Klik tombol option/logo BB di keypad sebelah kiri trackball.
4. Pilih Receive on Bluetooth.
5. SIlahkan kirim file dari handheld lain.

TRIK SHORTCUT


TRIK SHORTCUT



Shortcut berikut digunakan pada saat layar menampilkan daftar e-mail:

* Membuka e-mail yang sedang disorot, tekan tombol Enter.
* Membuat pesan baru, tekan tombol C.
* Menandai status pesan terbaca/belum terbaca (read/unread), tekan Alt + U.
* Menampilkan pesan yang diterima, tekan tolbol Alt + I.
* Menampilkan pesan yang terkirim, press the Alt key and O.
* Menampilkan pesan suara (Voice mail), tekan Alt + V.
* Menapilkan pesan SMS, tekan Alt + S.
* Menampilkan Log panggilan telepon, tekan Alt + P.
* Untuk menampilkan ke daftar pesan kembali, tekan tombol Esc.


Shortcut berikut digunakan saat membuka e-mail/pesan

* Menggulung layar ke atas, tekan Shift + Spasi.
* Menggulung layar ke bawah, tekan tombol spasi.
* Memindahkan layar ke awal halaman pesan, tekan tombol T.
* Memindahkan layar ke akhir halaman pesan, tekan tombol B.
* Membalas pesan, tekan R (Reply).
* Membalas pesan ke semua alamat, tekan L (Reply All).
* Pindah ke halaman pesan selanjutnya, tekan N.
* Pindah ke halaman pesan sebelumnya, tekan P.
* Pindah ke halaman pesan yang belum dibaca, tejan U.
* Pindah ke halaman pesan selanjutnya berdasarkan Subjek, tekan J.
* Pindah ke halaman pesan sebelumnya berdasarkan Subjek, tekan

RELEASE PIN BB = KICK PIN BB


RELEASE PIN BB = KICK PIN BB


Jika ingin mengganti provider (kartu simcard) pada blackberrymu, kamu harus melakukan release pin BB pada provider sebelumnya bukan?!


Ada cara lain yang bisa kamu lakukan untuk menghapus pin BB kamu pada provider sebelumnya. Namanya Kick Pin Blackberry.


Untuk melakukan cara ini, kamu harus mempunyai 2 handheld blackberry (boleh pinjem BB teman kamu) dan teman kamu menggunakan layanan BIS dari provider yg sama dengan provider kamu sebelumnya (bukan provider kamu yg baru yah!!).


Langkah pertama, silahkan kamu login ke account email provider teman kamu (www.telkomsel.blackberry.com / www.xl.blackberry.com / www.indosat.blackberry.com) dari pc/laptop menggunakan username BB teman kamu.


Kemudian di account teman kamu itu pilih bagian change device, masukkan pin dan imei BB kamu. Send service book setelah itu dan tunggu beberapa menit.


Langkah ketiga, pilih lagi bagian change device pada account teman kamu dan masukkan pin dan imei BB teman kamu. Send service book lagi dan tunggu beberapa menit.


Langkah terakhir, kamu harus melakukan Wipe Handheld dari handheld BB kamu

(Menu utama > option > security options > general setting > tekan tombol menu/bb > pilih wipe handheld).


Mudah-mudahan kalau tidak ada halangan atau kendala kamu bisa create new account menggunakan provider barumu.


Makanya hati-hati dalam memberikan informasi pin dan imei BB kamu. Bisa-bisa kamu dibuat bingung karena layanan push email pada handheld blackberry kamu tidak aktif dikerjai pihak yang tidak bertanggung jawab.

TIPS DAN TRIK


SAME TIME, SAME PLACE, SAMECELL


Dua hari lalu kawanku Diana memperkenalkan teknologi pencari lokasi bernama Samecell. Ia harus dipasangkan dalam BlackBerry. Gampang. Sekali terpasang, aku cuma diminta aktivasi dan memasukkan email kawan yang aku tuju.

Samecell adalah Location-Based Social Networking yang menghubungkan orang per orang berdasarkan lokasi. Aplikasinya memberikan kita kontrol untuk membentuk jaringan pertemanan. Info antar teman yang bisa diperbagikan mencakup lokasi dimana kita berada, dan kawan kita, lengkap dengan jarak dan peta-nya. Terdengar tidak mungkin. Tapi ini mudah untuk satu jaringan GPS, GSM, maupun CDMA.

Berikut yang dapat dilakukan Samecell, aku kutip dari user guide-nya:

1. Share proximity with friends via email alerts and the “who’s nearby” feature.
2. Share and view actual mapped location with friends.
3. Tag and share places with friends and/or all SameCell Users.
4. Subscribe to Place Categories and receive alerts when near a tagged place.
5. Create same-time same-place event alerts to share with other users.
6. Subscribe to Event categories and receive email alerts of nearby events in real-time.
7. Find your lost or stolen BlackBerry using the “Locate” feature on the SameCell.com website.
8. Share your location with a non-SameCell user via the “LocateMe” feature on the SameCell.com website.
9. Use the “Locate” feature as a safety function to monitor the location of your children or elderly family members.

Berbagi Proximity.
Di layarku sudah terdaftar 4 nama kawan (sengaja aku seleksi karena dampaknya masih harus diwaspadai). Kalau satu atau beberapa dari mereka berada kurang dari 5 Km dari tempatku berada, maka server Samecell akan memberi kami pengingat kalau kami berdekatan. Ini memungkinkan kami mengambil keputusan untuk sekedar bertukar salam atau bahkan bertemu singkat (toh jaraknya tidak sampai 5 Km). Pengingat jarak ini bisa diatur hingga kurang dari 50 Km.

Berbagi Lokasi.
Ini yang paling menarik. Ke empat kawanku tadi bisa tau dengan pasti aku berada dimana lewat sebuah peta. Sebaliknya, aku bisa mengakses lokasi mereka juga. Sepertinya sudah jelas. Aku tidak perlu melebih-lebhkan fungsi ini.

Berbagi Info.
Sesama pengguna Samecell bisa berbagi info tempat-tempat menarik yang sudah dikunjungi dan diberi tag sebelumnya oleh satu atau lebih pengguna. Dari sini, dalam jejaring perkawanan Samecell diharapkan terbentuk database yang komprehensif mengenai potensi-potensi lokal yang terbuka untuk diperbagikan. Info-info tadi hadir dengan penjelasan singkat lengkap dengan peta nya. Kalau kita menghendaki server Samecell mengirimkan pengingat email berkenaan tempat-tempat menarik itu, tinggal nyalakan fungsinya. Terdengar sangat membantu bukan?

Aku ada di persimpangan fatmawati yang macet. Jalan di sisi kiri terbuka lebar, maka aku ketikkan di layar info: “kalau ke perempatan fatmawati mending ambil paling kiri lebih kosong.” Sekitar 15 menit kemudian, kawanku (diantara 4 yang tadi) berjalan menghampiri perempatan Fatmawati, dikirimkan email pengingat. Ia ikuti saranku, dan terbukti, lancar. Bayangkan kalau ini berlaku untuk jejaring yang sudah mencapai ribuan pertemanan. Atau info yang kita bagi adalah soal bom dan pungutan liar. Kita adalah Polisi untuk kita sendiri. Semacam pengamanan swakarsa bukan?

Menemukan BlackBerry Hilang.
BlackBerry dengan aplikasi Samecell bisa diakses keberadaannya oleh setidaknya 5 orang, dalam kasus ku. Kalau dia hilang (amit-amit), aku tinggal mengunjungi situs Samecell dan login. Aku bisa melihat kemana si BlackBerry pergi. Semua kawan yang ada dalam jejaring pertemanan juga bisa ikut mengawasi. Kami akan berbagi tugas mengejar si pencuri, atau ternyata aku teledor meninggalkannya di Citos waktu makan siang. Prakteknya mungkin tidak seindah yang dijanjikan, tapi boleh lah untuk sebuah terobosan.

LocateMe.
Non pengguna Samecell juga bisa mengakses keberadaanku lewat situs samecell, asal yang bersangkutan punya pin-ku. Aku belum tau apa manfaat besarnya untuk orang lain.

Memonitor Keberadaan Seseorang.
Hey! Ini bukan hanya untuk anak-anak dan orang tua kita, tapi karyawan, anak buah, dan—tarik napas—pacar! Mungkin pemakainnya harus disetujui kedua belah pihak, tapi setelah terpasang, siapaun tidak bisa berdusta. Kecuali kalau layanan GPS/Peta yahoo eror.

Ini satu langkah lagi untuk Social Network. Kegunaannya mendekati fungsi sosial sebenarnya, Kita saling terkait. Saling mengabari. Saling memperingatkan. Dan kita diberi pilihan untuk mengambil keputusan atas apa gejala sosial itu.

Kalau cuma sekedar orang pacaran dan boss yang memergoki anak buahnya berbohong karena Samecell, tidak terlalu masalah. Itu bagian dari konsekuensi pengguna Samecell (sampai tulisan ini terbit, boss ku tidak terdaftar dalam jejaring ku). Niat untuk menjadi jujur dan disiplin adalah jawaban yang paling tepat. Terlebih, ini bukan dampak buruk untuk seseorang.

Minimal ini yang tadinya aku pikrikan, setelah dua hari menggunakan Samecell. Sampai gejala psikologis itu muncul.

Dampak Kejiwaan.
Manusia memang dibebani oleh rasa penasaran sejak kecil. Tanpa keingin tahuan, aku yakin peradaban kita tidak akan semaju ini. Kenapa kita membentuk jejaring sosial? karena kita penasaran. Kita ingin tahu apa yang terjadi di sekitar kita (catatan: ini alasannya kenapa berita lokal mengenai jalan Sudirman, lebih menarik bagi orang Jakarta daripada Lumpur Porong).

Dalam kasus Samecell, begini ilustrasinya:

Hari Minggu yang mendung dan dingin (Jakarta jarang dingin, tapi kali ini rasanya pengecualian).

10.35 Kawanku Diana, melihat peta dimana aku berada.
Diana (Yahoo Messenger): “Lagi di rumah?”
Aku: “Iya.”
Diana: “Aku baru bangun.”

11.20 Aku melihat lokasi kawanku Safira.
Aku (Yahoo Messenger): “Hah kamu dari Bandung apa Mau ke Bandung?”
Safira: “Enggak. Lagi makan aja di Karawang.”
Aku: “Jauh banget!”

11.45 Safira melihat lokasiku.
Safira: “Di rumah Ko?”
Aku: “Iyah.”

12.18 Vina melihat lokasiku.
Vina: “Di cibubur yaa?”
Aku: “iyaa.”

12.20 Aku melihat lokasi Vina. Gagal.
Aku: “Vin aku kok ndak bisa liat kamu siih?”
Vina: “Ha, knapa?”
Aku: “gat au. Kamu bisa liat aku?”
Vina: “Bisa”
Aku: “Ih ndak ADIL!! You can reach me I can’t reach you.”

13.35
Rika: “Kamu di rumah?”
Aku: “Iya.”

13.40
Aku: “Kamu ngapain di Pangpol?”
Rika: “…”

14.50
Diana: “Di mana tuh Kelapa Dua?”
Aku: “Belakang rumah.”
Diana: “ooo.”

15.45
Safira: “Kok masih dirumah aja Ko?”
Aku: “Habis sakit, jadi tahanan rumah.”

16.00
Rika: “Di rumah terus?”
Aku: “Males keluar, mendung dingin.”

18.20
Aku: “akhirnya pulang juga.”
Safira: “Iya.”

19.00
Vina: “Seharian ga kemana-mana?”
Aku: “Ndaaaakkkk.”

20.00 Aku melihat lokasi Diana.
Aku: “Kamu ngapain di Karet?”
Diana: “Ini apartemen Rasuna.”
Aku: “ooo.”

23.00 Aku melihat lokasi Rika, di daerah Radio Dalam. Diam…

23.20 Aku melihat lokasi Safira di rumahnya. Diam…

23.33 Aku melihat lokasi Vina. Gagal. Diam…

23.40 Aku melihat lokasi Diana, di daerah Kota. Diam…

00.10
Aku: “Kamu ngapain sih di Kota?”
Aku: “*Ok Di. Daritadi aku udah nahan supaya ga nanya, tapi ternyata rontok juga.”
Aku: “Jadi, terserah mau dijawab apa enggak.”
Aku: “Kok diem aja?!”
Diana: “Lagi makan. Kan ulang taun Adit.”
Aku: “Oh iya!”

01.12
Rika: “Berarti besok kamu berangkat dari Cibubur ya?”
Aku: “…. Krik.”

Intinya dalam sehari keempat kawanku mendapat info: aku di rumah seharian, rumahku di Cibubur, Kelapa Dua itu bagian dari kecamatan di lingkunganku, dan aku berangkat ke kantor dari Cibubur. Anything? Nope! Nothing wrong, except those unproductive chit chats.

Jadi, kebiasaan orang kalau sudah menggunakan fitur Samecell akan segera bertanya pada yang bersangkutan mengenai kegiatannya. Ini manusiawi. Sebaliknya, orang yang ditanya akan segera membuka Samecell dan melihat lawan bicaranya berada. Dan bertanya dengan pertanyaan yang sama. Kita sama-sama ingin tahu. Kita sama-sama penasaran. “Kenapa aku di rumah seharian” saja jadi info penting untuk kawan-kawan ku tadi. Mereka ingin tahu, dan aku terganggu. Solusi untuk menjadi jujur dan disiplin tidak menjawab apa-apa di sini. Gangguan akan datang bertubi-tubi. Kalau tidak, justru kita yang akan menganggu mereka.

Sekarang. Apakah aku harus menutup atau tetap menggunakan Samecell?

Kunjungi: http://clinikblackberry.blogspot.com/search/label/BlackBerry

blackberry


CARA MENONAKTIFKAN HP YANG HILANG


Setiap HP memiliki 15 digit serial number yang unique (IMEI) yang tidak mungkin sama dengan HP lainya. Untuk mencatat nomor ini :

- Tekan *#06# lalu tekan Ok
- Pada layar akan muncul 15 digit nomor serial HP anda. (Catat dan Simpan di tempat yang aman)

Apabila HP anda dicuri (semoga tidak terjadi), hubungi operator kartu SIM anda dan beritahukan kode ini. Mereka akan dapat melakukan blocking sehingga HP tersebut tidak dapat digunakan sama sekali walaupun ditukar kartunya karena yang di block adalah HP nya dan bukan nomor panggilan HP.
Cara ini dapat berhasil dengan asumsi pencuri tidak mengetahui cara memperoleh serial no HP anda.

Kemungkinan besar memang HP anda tidak akan kembali lagi. Namun paling tidak orang jahat juga sama sekali tidak bisa menggunakannya (biar nggak keenakan). Sehingga kalau semua (atau sebagian besar) HP - HP yang dicuri tidak bisa berfungsi, maka dipasar gelap harganya akan jatuh,dan diharapkan trend pencurian HP sudah nggak mode lagi (kayaknya nggak mungkin ya…)

Metode ini berjalan kalo sang Operator memiliki perangkat perangkat EIR, yang dimana kalo perangkat EIR ini diterapkan akan adanya kemungkinan hape hape BM yang beredar di pasaran juga tidak dapat digunakan. Dikarenakan pada saat HP melakukan signaling HP tersebut juga mengirimkan IMEI sebagai salah satu metode untuk enkripsi dalam pembuatan TMSI.

> Nah memang di beberapa negara, metode ini dijalankan, tapi sayangnya di Indonesia metode ini tidak dijalankan, saya ndak tau kenapa. mungkin karena banyaknya HP HP BM tadi.

> kenapa HP BM tidak bisa beroperasi kalau menggunakan model ini???

> itu HP BM serial numbernya tidak terdaftar secara resmi di provider handphone (nokia,Sony erricson etc), buktinya aja, coba bawa HP BM anda ke nokia Center, pasti servicenya ditolak sama tuh center, kecuali kalo tuh center nyari duit yaah :).
> Oiya Telkomsel memiliki suatu mekanisme dimana kita bisa menyimpan data data pribadi yang ada di handset kita di suatu server Telkomsel, caranya dengan berlangganan Rp 5.000 setiap bulan, untuk biaya sewa servernya, dan kemudian untuk melakukan syncronisasi( update/add/ delete contact) bisa menggunakan syncML yang ada di hape hape. Untuk lebih jelasnya bisa tanya call center nya aja, lewat 111 atau 123.

> Oiya, untuk saat ini EIR bisa dilakukan untuk handset2 blackberry, untuk mencegah handset blackberry yang hilang mendapatkan email dari kita. hanya saja, blackberry tersebut memang masih bisa digunakan untuk call dan SMS.

TIPS DAN TRIK


MERUBAH SUARA KETIKA CALL MENJADI TERDENGAR JELAS

Terkadang ketika kita menggunakan blackberry utk menelpon, terdengar kurang jelas bahkan tidak jelas. Berikut tips yang anda harus perhatikan untuk merubah suara itu menjadi “indah” :

1. Tekan tombol " Dial " / tombol hijau / Call
2. Lalu tekan key "Options" (tombol dengan logo Blackberry)
3. Ke menu General Options
4. Pilih Options "Enchance call audio"
5. Tersedia 3 pilihan :

ü Normal ( Konfigurasi standard )

ü Boost Bass ( Suara Bass lebih di boost )

ü Boost Treble ( Suara Treble lebih di boost )

Atur sesuai keinginan kamu.

NB : Dicoba pada blackberry type 81xx , 83xx dan 88xx

BlackBerry Bold


MEMBUAT KONEKSI BLACKBERRY MENJADI TAMBAH STABIL

Pernah merasa sulit mendapat sinyal di BlackBerry Bold anda ??
mungkin itu karena switching/perpindahan signal antara 3G dan 2G.

Biasanya default setting untuk blackberry bold adalah "Automatic",
Berarti support "Switching" dari 3G ke 2G atau sebaliknya.

Namun beberapa operator belum stabil antara jaringan 2G dan 3G nya,Hal itu mengakibatkan loss signal,dan anda harus mematikan radio selularnya atau bahkan mencabut baterai agar signalnya kembali normal.

Lebih baik kita men-setting koneksi tetap dalam satu jaringan.

Hanya 2G atau hanya 3G saja.


Caranya :

1. Pilih Options
2. Lalu pilih Mobile Networks
3. Ganti Settingan Area Coveragenya ke 2G , 3G atau 2G & 3G ( Automatic )
4. Back , Lalu save changes

Dengan mengatur hal ini kita bisa mencegah terjadinya "Loss Signal" atau borosnya baterai akibat switching jaringan terus menerus dari 2G dan 3G.

Selamat mencoba..

blackberry


BIAYA TAMBAHAN AKSES BLACKBERRY UNLIMITED

Di Indonesia, banyak provider yang menawarkan paket akses Blackberry Internet Service / BIS unlimited (tanpa batasan penggunaan). Tapi belakangan ini banyak kasus yang merebak dimasyarakat pengguna paket BIS unlimited terkena charge tambahan biaya akses.

Kenapa bisa begitu???

Ternyata, kata unlimited diatas tidak berlaku untuk akses data streaming. Jadi kalau kamu buka URl yang ada streamingnya , contohnya adalah web you tube, radio Online dll, maka bersiap-siaplah melihat biaya tambahan akses gprs pada rincian pemakaian data BIS kamu.

Nah, permasalahan akan timbul kalau kita menggunakan kartu postpaid (bayar bulanan) utk layanan BIS-nya. Besaran tagihan rada susah untuk dikontrol. Akan terasa ribet kalau setiap selesai akses data, kita harus melakukan pengecekan biaya tagihan berjalan.

Untuk jalan amannya, gunakan settingan APN : Blackberry.net (Homescreen > Option > Advance option > TCP /IP) pada settingan blackberry kamu. Jangan sekali-kali mengosongkan settingan ini kalau tidak ingin tagihan kamu meledak.

Jika sudah diatur seperti diatas, kamu tidak akan bisa membuka URL web yang terdapat streaming didalamnya atau aplikasi tambahan pihak ketiga yang berbasis bayar tidak akan bisa berjalan di blackberry kamu.

So, ur bill's save now.
Speed ur blackberry up...

TIPS MEMBELI BLACKBERRY SECOND / BEKAS


TIPS MEMBELI BLACKBERRY SECOND / BEKAS


Membeli BlackBerry bekas tidaklah sesederhana seperti membeli ponsel bekas lainnya. Jangan sampai tertipu. Ada beberapa hal yang harus Anda cermati sebelum memutuskan untuk membelinya.

Anda jelas perlu memeriksa dengan teliti spesifikasi produknya. Alasannya, banyak pengguna akhirnya tak bisa akses sama sekali layanan karena PIN disuspen (ditolak) atau sebelumnya menggunakan jenis layanan operator berbeda (PIN belum dirilis).

Salah satu cara mudah dalam persoalan spesifikasi ini bisa dilakukan dengan melakukan WIPE BlackBerry alias mereset secara manual perangkat agar data yang ada sebelumnya bisa hilang. Cara WIPE adalah sebagai berikut:

Masuk menu OPTIONS >> SECURITY OPTIONS >> GENERAL SETTINGS >> Tekan logo BlackBerry disamping gambar telepon hijau >> Pilih menu WIPE HANDHELD >> Ketikan tulisan BlackBerry. Proses WIPE pun berjalan.

Jika proses itu sudah tuntas, maka masukkan SIM Card Anda yang sudah bisa mengakses layanan BlackBerry.

Lihat logo tulisan di gprs/edge/3g di sebelah kanan layar ponsel Anda. Apabila tulisannya masih huruf kecil, kemungkinan besar PIN ponsel disuspen. Cara ini juga bisa memastikan bahwa memori selanjutnya akan kosong, tidak lagi terisi berbagai aplikasi bawaan dari pemilik sebelumnya.

Di sisi lain, Anda juga bisa mencoba memperbesar huruf kapital tadi dengan masuk menu OPTIONS, lalu ADVANCED OPTIONS, lalu HOST ROUTING TABLE, lalu klik simbol BlackBerry, dan selanjutnya pilih menu REGISTER NOW.

Apabila dua cara ini dilakukan dan huruf masih kecil, besar kemungkinan suspen atas personel identification number/PIN masih terjadi sehingga BlackBerry bekas hanya bisa menelepon dan SMS. Pembeli unit seken juga tak kalah penting memeriksa IT policy dengan melakukan sebagai berikut:

Masuk menu OPTIONS >> SECURITY OPTIONS >> FIREWALL. Jika muncul tulisan enabled dengan logo gembok merah di sebelahnya, maka BlackBerry bekas terkena kebijakan internet dari pengguna sebelumnya.

Kebijakan sebelumnya, misalnya BlackBerry Entreprise Service (BES), akan membuat Anda tidak bisa mengakses layanan internet di luar yang telah ditentukan sehingga kenyamanan berselancar di dunia maya akan terganggu.

Jadi, dua kunci utama dalam membeli BlackBerry bekas adalah memastikan bahwa PIN tidak disuspen dan layanan sudah bebas dari kebijakan pengguna sebelumnya (PIN sudah dirilis). Prosedur lainnya yang tidak kalah penting adalah memperhatikan kesesuaian nomor PIN dan IMEI di menu status dengan di dus BlackBerry Anda.

Jika ternyata berbeda, sangat disarankan untuk tidak dibeli daripada berabe di kemudian hari. Saran lainnya, sama saja dengan membeli ponsel standar. Misalnya kondisi barang (mulus atau tidak), kualitas microphone, tata letak keypad, efek vibrator, dan lainnya.

Yang jelas, membeli BlackBerry bekas tidaklah sesederhana seperti membeli ponsel bekas lainnya. Jangan sampai tertipu!

KLONING BLACKBERRY, MERESAHKAN


KLONING BLACKBERRY, MERESAHKAN


Maraknya aksi kloning PIN Blackberry (BB) membuat kalangan komunitas pengguna BB gerah. Bahkan mereka mengkampanyekan 'Say No To Cloning PIN' di tiap-tiap milis dan komunitas.

Semuanya dirugikan dengan adanya kloning PIN. Bukan hanya yang baru tapi juga pelanggan existing bisa dirugikan. Kekesalan mereka cukup beralasan. Sebab beberapa bulan belakangan ini ada ribuan pengguna BB di Indonesia yang tidak bisa menggunakan perangkatnya. Research in Motion (RIM) sebagai produsen tengah gencar-gencarnya melakukan massive wipe out.

Massive wipe out adalah tindakan penonaktifan perangkat secara sentralisasi dan besar-besaran oleh produsen perangkat asal Kanada itu, dengan mematikan kode PIN yang dimiliki pengguna produk gelap. Celakanya, dengan kondisi seperti itu, bukan hanya pengguna baru saja yang dirugikan karena BB-nya tidak bisa dipergunakan karena PIN Suspend. Tapi juga pengguna existing yang kemungkinan PIN-nya dibajak.

Misalnya PIN BB kita ABCD. Nah terus ada yang beli BB black market (BM) dan PIN-nya pun ditembak dengan PIN ABCD yang notabene milik kita. Oleh RIM, PIN ABCD masuk dalam kategori ilegal. Mereka langsung men-suspend PIN ABCD. Sadis bukan. Padahal kita yang tidak tahu apa-apa membeli Blackberry original / legal. Gilanya lagi, di internet banyak yang menawarkan jasa kloning PIN.

Kalau kejadian diatas terjadi pada anda, silahkan bawa blackberry anda kedealer tempat anda membeli handheld tsb. Tindakan sementara akan diganti dengan handheld yang baru.

UPGRADE O.S. BLACKBERRY


UPGRADE O.S. BLACKBERRY

Untuk pemula yang baru menggunakan blackberry yang ingin meng-upgrade Operating System (OS), berikut ini panduan singkatnya :

• Pastikan di PC/notebook anda sudah ter-install Blackberry Desktop Manager, apabila belum silahkan install dari CD yang disertakan pada saat pembelian handset

• Download OS terbaru di situs resmi blackberry (http://na.blackberry.com/eng/support/downloads/download_sites.jsp), pilih sesuai operator yang anda gunakan. Apabila anda membeli blackberry device langsung dari operator (Indosat/XL/Telkomsel/Axis), sangat disarankan untuk HANYA men-download dari sini

• Atau, anda bisa juga download OS terbaru mengikuti acuan dari situs seperti berryreview.com ataupun crackberry.com

• Segera install OS yang telah di download

• Apabila anda memilih OS BUKAN dari situs resmi operator yang anda gunakan, cari file "vendor.xml" di "..program files/common files/research in motion/shared/loader files/..", kemudian HAPUS file tersebut

• Jalankan aplikasi Blackberry Desktop Manager, dan hubungkan blackberry anda melalui kabel USB

• Ikuti petunjuk selanjutnya

Proses membutuhkan waktu sekitar 30 - 60 menit, paling lama saat proses Erasing Application (awal) dan Waiting for Device (terakhir)

Note: Selama proses berlangsung, jangan dicabut kabel USB. Kalau terjadi kegagalan, tinggal diulang saja proses nya.

BLACKBERRY BOLD DAN JAVELIN, MAU ??


BLACKBERRY BOLD DAN JAVELIN, MAU ??


Mau dapat Blackberry Bold dan Javelin Gratis?
Ikuti survey ini dan raihlah kesempatan mendapatkan Blackberry Bold dan Javelin.
Kali ini survey diadakan oleh Red Mango di Indonesia tepatnya di Mall Taman Anggrek.
Tidak ada ruginya kan ikut survey, gratis lagi.
Bagi yang mau ikut survey berikut saya kasih langkah-langkah cara ikut survey serta bocoran soal-soal survey tersebut, beserta jawabannya:

1. Daftar survey dengan klik link berikut Survey Red Mango Indonesia
(http://survey.redmangoindonesia.com/?act=MTAzMTgwc3J2eXJlZG1hbmdvaWQ=)

2. Kemudian Anda akan mendapat daftar pertanyaan seperti berikut, jawab pertanyaan tersebut:

Tahukah anda bahwa yogurt adalah termasuk top 3 makanan tersehat di dunia ?
A. Ya B. Tidak
Jawaban terserah Anda

Siapakah original inventor dan pioneer di bidang non-fat frozen yogurt yang kemudian mempopulerkannya ke seluruh dunia ?
A. Red mango

Di berapa benua dan di berapa negarakah Red Mango beroperasi ?
A. 3 benua 7 negara

Ada berapa cabang red mango di seluruh dunia ?
A. 200

Siapakah aktor Hollywood yang memesan mesin yogurt Red Mango untuk ditaruh di kantornya ?
A. Leonardo DiCaprio

Siapakah pemeran James Bond girl yang juga menyukai Red Mango Frozen Yogurt ?
B. Denise Richards

Tahukah anda bahwa frozen yogurt Red Mango dianugrahi sebagai best frozen yogurt oleh berbagai media di USA ?
A. Pernah mendengar beritanya
B. Belum pernah mendengar beritanya
Jawaban tergantung Anda

Pada tanggal 18 Juli 2009, Red Mango akan pertama kali buka di Indonesia di mal apa ?
A. Mal Taman Anggrek

Mudah bukan, nah sekarang tinggal isi data diri Anda di form yang telah tersedia. Isi data dengan benar, karena kalau Anda yang mendapat Blackberry Bold dan Javelin Gratis ini, akan dihubungi melalui email atau nomer hp yang Anda isikan. Ok, semoga bermanfaat. Mohon koreksi kalau ada jawaban yang salah.
Good Luck...

BIAYA TAMBAHAN AKSES BLACKBERRY UNLIMITED


BIAYA TAMBAHAN AKSES BLACKBERRY UNLIMITED

Di Indonesia, banyak provider yang menawarkan paket akses Blackberry Internet Service / BIS unlimited (tanpa batasan penggunaan). Tapi belakangan ini banyak kasus yang merebak dimasyarakat pengguna paket BIS unlimited terkena charge tambahan biaya akses.

Kenapa bisa begitu???

Ternyata, kata unlimited diatas tidak berlaku untuk akses data streaming. Jadi kalau kamu buka URl yang ada streamingnya , contohnya adalah web you tube, radio Online dll, maka bersiap-siaplah melihat biaya tambahan akses gprs pada rincian pemakaian data BIS kamu.

Nah, permasalahan akan timbul kalau kita menggunakan kartu postpaid (bayar bulanan) utk layanan BIS-nya. Besaran tagihan rada susah untuk dikontrol. Akan terasa ribet kalau setiap selesai akses data, kita harus melakukan pengecekan biaya tagihan berjalan.

Untuk jalan amannya, gunakan settingan APN : Blackberry.net (Homescreen > Option > Advance option > TCP /IP) pada settingan blackberry kamu. Jangan sekali-kali mengosongkan settingan ini kalau tidak ingin tagihan kamu meledak.

Jika sudah diatur seperti diatas, kamu tidak akan bisa membuka URL web yang terdapat streaming didalamnya atau aplikasi tambahan pihak ketiga yang berbasis bayar tidak akan bisa berjalan di blackberry kamu.

So, ur bill's save now.
Speed ur blackberry up...

LIST KODE VENDOR ID HANDHELD BLACKBERRY


LIST KODE VENDOR ID HANDHELD BLACKBERRY

Cek kode Vendor ID Blackberry kamu (ALT+aA+H)

100 : T-Mobile US101 AWS
102 : Cingular Wireless
103 : Nextel
104 : Sprint PCS
105 : Verizon
106 : Alltel
107 : Rogers
109 : BWA (Aliant/Sasktel)
111 : MM02 DE
113 : Telfort
114 : T-Mobile DE/AU
115 : TIM
116 : Hutchison
117 : Bouygues
118 : SFR
119 : Orange_France
120 : VODAFONE (UK)
121 : Telcel
122 : Telstra
123 : T-Mobile (UK)
124 : Vodafone Germany
125 : MM02 UK/IRL/NL
126 : Telus
127 : SMART
128 : Starhub
129 : Telefonica
130 : Swisscom
131 : Cable & Wireless
132 : Vodafone (IT)
133 : Vodafone (ES)
134 : T-Mobile (NL)
135 : Cincinnati Bell
136 : Telefonica_LAM
137 : Vodafone Austria
138 : Vodafone Australia
139 : Vodafone Ireland
140 : Vodafone Sweden
141 : CSL
142 : Orange UK
143 : Vodafone New Zealand
144 : SingTel
145 : Globe
146 : Optus
147 : Orange Mobistar
148 : Vodafone_HU
149 : Bharti
150 : KPN (KAPAN)
151 : TIM_Greece
152 : Proximus
153 : Vodafone_Portugal
154 : TIM_Brazil
155 : BT_Mobile
156 : Earthlink
158 : E-Plus
159 : BASE
160 : Dobson
161 : Vodafone_Egypt
162 : Orange_Switzerland
164 : Triton
165 : Maxis
166 : Vodafone_Denmark_(TDC)
167 : MobileOne_(Voda_Singapore)
168 : Vodacom
169 : T-Mobile_PO
170 : T-Mobile_CZ
171 : T-Mobile_HU
173 : MTN
174 : Entel
175 : Amena
176 : SmarTone
177 : TCS
178 : Avea
179 : F100
180 : Turkcell
181 : Partner
183 : Orange_Global
186 : Telkomsel
188 : Vodafone_Greece
189 : USCC
190 : Mobilink
191 : Velocita Wireless
194 : Voda_Luxembourg
195 : Voda_Iceland
197 : Vodafone Romania (Mobifon)
198 : Vodafone_CZ
199 : Vodafone Bahrain
202 : T-Mobile Slovakia - 4.6 and post
204 : China_Mobile
205 : Movilnet
209 : Sympac
210 : Personal Argentina (TIM_Argentina)
212 : Etisalat/Etisalat Nigeria/Etisalat Misr
213 : CBeyond
214 : AMX
215 : Telefonica_Venezuela
216 : Telefonica Brazil
217 : Orange Romania
218 : KTP
220 : DoCoMo
222 : Vodafone Bulgaria (Mobitel Bulgaria)
224 : PCCW/Sunday
225 : Hawaiian Telcom/Credo Mobile
227 : Mobily
228 : BWA
229 : O2 CZ (Eurotel)
230 : Hutchison India (Hutchison Essar)
236 : Reliance
237 : Verizon
238 : Vodafone Turkey
239 : Telefonica Morocco (Meditel)
240 : Indosat
241 : Alcatel Shanghai Bell
245 : 3-UK/3-Italy/3-Sweden/3-Denmark/3-Austria
247 : Vodafone Essar
248 : Centennial Wireless/Centennial PR
250 : T-Mobile AT (8110 & Post HW)
254 : Oi Brazil
255 : Telecom New Zealand
258 : 3-Australia (H3GA)
259 : Cable & Wireless TSTT/TSTT Trinidad and Tobago
269 : TATA India
271 : T-Mobile Croatia - 4.6 and post/T-Mobile Macedonia/T-Mobile Montenegro
273 : BT Italy
274 : 1&1
277 : MTS Mobility
278 : Virgin Mobile
280 : Orange Slovakia - 8120 Post
282 : Taiwan Mobile
285 : Orange Austria (ONE) (Full Launch)
286 : Vodafone Malta
288 : BASE (JiM)
295 : CMCC Peoples
298 : Digitel (FULL LAUNCH)
301 : Carphone Warehouse UK

BLACKBERRY UNTUK CDMA ???


BLACKBERRY UNTUK CDMA ???


Iya benar... Bisa menggunakan simcard CDMA.

Salah satu sumber terpercaya akhirnya mau juga membocorkan rahasia setelah banyak melewati berbagai hambatan, sumber tersebut membocorkan bahwa BlackBerry akan mulai merambah jaringan CDMA. Dan perempat tahun pertama ini akan pertama kali diluncurkan produk BlackBerry yang akan menggantikan BlackBerr Bold.

BlackBerry Bold adalah pendahulu dari seri BlackBerry 88xx, sehingga, tidak dipungkiri lagi bahwa CDMA Bold ini (yang mendapat codename: “Niagara”) akan segera ditemui di berbagai negara di mana BB Bold merajalela. Desain Niagra ini memiliki bentuk antara BB Storm dan BB Curve (seri 89xx)

Selain itu, BlackBerry tidak hanya akan melepas Niagara pada 2009 untuk merambah dunia CDMA. BB Apex, yang berupakan versi CDMA dari BB Pearl, dan juga versi CDMA dari BB Curve akan segera tersedia buat Anda !!!

KOMUNITAS BLACKBERRY DI INDONESIA


KOMUNITAS BLACKBERRY DI INDONESIA DARI TELKOMSEL


Di sini Anda dapat berbagi informasi baru tentang produk terbaru dari BlackBerry, artikel, tips & trik dan menjumpaii pemilik blackberry lainnya di-Indonesia (red: http://www.blackberryparty.com). Jika ada sesuatu yang baru, anda adalah orang pertama yang akan mengetahui tentang hal itu.

Dengan menjadi anggota kami yang eksklusif, Anda bisa mendapatkan semua wallpaper dan tema baru untuk perangkat BlackBerry Anda. Anda memiliki pertanyaan mengenai BlackBerry Anda dan ingin mengetahui tentang acara BlackBerry Party selanjutnya? Jangan khawatir ...!! Karena Komunitas blackberry party, anda akan menemukan banyak teman untuk meminta bantuan.
Jadi, tunggu apa lagi? Mari bergabung dengan kami!

BLACKBERRY JAVELIN


BLACKBERRY JAVELIN


Secara bentuk, Javelin tidaklah jauh berbeda dengan produk-produk Blackberry sebelumnya. Yang membedakan, layarnya jauh lebih lebar dan lega (480 x 360 pixel), tentunya untuk menyaingi ponsel lain yang memang menawarkan keindahan display yang memanjakan mata.


Selain layar, Javelin sepertinya akan menggunakan prosesor baru, tidak lagi Intel Xscale. Prosesor bernama ArgonV ini belum kami dapatkan informasi lebih lanjut, apakah juga produk Intel atau bukan. Fitur lain cukup standar untuk Blackberry.


Sayangnya ponsel ini tidak mengakomodasi keunggulan konektivitas 3G atau HSDPA. Mungkin orang di Amerika Serikat dan Kanada sudah cukup puas berinternet menggunakan koneksi WiFi yang lebih handal. (sumber:berryreview.com)

LAYANAN BLACKBERRY BISA DIBAYAR HARIAN


LAYANAN BLACKBERRY BISA DIBAYAR HARIAN


Layanan BlackBerry yang biasanya harus berlangganan per bulan kini bisa diecer Rp 5000 per hari. Excelcomindo Pratama (XL) mengklaim ini sebagai yang pertama di dunia.

Layanan yang bisa digunakan oleh pelanggan prabayar dan pascabayar ini diberi judul BlackBerry 1. Budi Harjono, GM Marketing and Product Development XL Business Solution mengharapkan layanan ini bisa memperluas pengguna BlackBerry hingga ke berbagai kalangan, terutama anak muda.

Mengingat maraknya penggunaan BlackBerry akan 'memakan' jalur data XL, timbul pertanyaan apakah BlackBerry 1 ini akan menyulitkan akses data bagi pelanggan layanan data XL.

Kepada wartawan, di Euphoria Cafe, Gedung Prima, Mega Kuningan, Jakarta, Jumat (31/10/2008) Budi menampik hal tersebut. Menurutnya, infrastruktur XL telah disiapkan untuk menghadapi kemungkinan itu.

Layanan BlackBerry 1 dapat diakses melalui pesan singkat BBON ke nomor 568. Selain pengguna handset BlackBerry, layanan ini juga bisa diakses pengguna handset HTC TyTn, HTC Touch Pro, HTC Diamond, Sony Ericsson g700/900 dan Nokia E61i dan E90.

BLACKBERRY STORM


BLACKBERRY STORM LARIS MANIS


Vodafone provider di UK benar benar puas, karena mendapatkan persediaan cukup BlackBerry Storm, produk smart phone dengan kemampuan 'touch screen' dan multimedia terbaru dari BlackBerry. Tetapi Verizon US memiliki nasib berbeda karena benar benar kehabisan, semua terjual habis.

Seperti dinformasikan TechRadar, BlackBerry Storm memiliki permintaan yang sangat tinggi. Pelanggan terus mencari di toko, online shop bahkan melalui telesales kata Vodafone.

Harga sebuah Blackberry Storm dengan paket provider dari Verizon adalah $199.99, kalau terjual terpisah harganya $599.99. Teteapi karena barang banyak yang kosong, harganya sempat mencapai $699.99, bahkan lebih.

Seperti tanggal 15 November lalu, sebuah tokonya menjual 1 BlackBerry Storm dalam 13 detik. Permintaan BlackBerry Storm terus saja tinggi. BlackBerry Storm sepertinya akan menjadi top brand selling ditahun 2008.

REGISTRASI LAYANAN BLACKBERRY


REGISTRASI LAYANAN BLACKBERRY INTERNET SERVICE UNLIMITED DARI TELKOMSEL HANYA DENGAN 1 KALI SMS

Layanan dari Telkomsel, yaitu blackberry internet service tanpa batasan bisa didapatkan hanya dengan melakukan registrasi via sms dengan mengirimkan : BB spasi REG ke 333 dan diikuti dengan konfirmasi pengaktifan dengan mengirimkan SMS BB spasi ON ke 333. Anda langsung dapat menikmati free push mail, free browsing dan free chatting dengan jaringannya (red. Telkomsel) terluas dan berkualitas di seluruh Indonesia. Bukan itu saja, anda juga akan mendapatkan satu free Email account (user@telkomsel.blackberry.com). Seru abis bukan ?!!

Dengan mengirimkan SMS tersebut diatas, maka pelanggan akan mulai ditagihkan tagihan bulan berjalan untuk kartu Halonya Telkomsel (postpaid). Sedangkan untuk kartu simPATI dan Kartu As (prepaid), sisa pulsa akan langsung terpotong. Sampai dengan berita ini diposting, Telkomsel menetapkan biaya berlangganan layanan ini sebesar IDR 180.000 untuk 30 hari.

Untuk berhenti berlangganan layanan blackberry via SMS ketik : BB spasi UNREG kirim ke 333 dan diikuti dengan ketik : BB spasi OFF kirim ke 333.


System ini tidak berlaku untuk paket HALO Hybrid, Corporate Business, Corporate Executive, dan nomor dinas karyawan.


Upss...Jangan buru-buru daftar, pastikan dulu hp anda mendukung yah. So..tunggu apa lagi, yuk seru-seruan blackberry bareng Telkomsel.

APLIKASI MOBILE UNTUK BLACKBERRY


GOOGLE RILIS APLIKASI MOBILE UNTUK BLACKBERRY


Google telah meluncurkan aplikasi mobile untuk perangkat BlackBerry. Pengguna dijanjikan kemudahan akses penjelajahan di jagad web dari aplikasi ini.

Dalam postingan yang ditulis Terry Van Belle dan Tim Cox, Software Engineers Google mobile Team di blog Google bahkan dikatakan, aplikasi ini akan lebih cepat, kuat dan tentunya lebih baik.

Pengguna juga bisa mendapatkan aplikasi ini secara gratis. Caranya adalah hanya tinggal mendownloadnya di m.google.com langsung dari perangkat BlackBerry.

Sekali pengguna menginstal, dilanjutkan mereka, maka ia diklaim mampu berselancar dengan pencarian yang cepat dan kemudahan dalam mengakses map, Gmail, berita dan layanan Google lainnya.

Research in Motion (RIM).


MICROSOFT COBA GAET BLACKBERRY?


Produsen software terbesar dunia, Microsoft dikabarkan sedang menyiapkan tawaran untuk membeli produsen smartphone BlackBerry, Research in Motion (RIM).

Nilai saham RIM memang terus menurun dalam beberapa bulan terakhir. Kondisi keuangan RIM juga dilaporkan terancam oleh krisis ekonomi yang saat ini tengah melanda dunia.

Hal itulah yang membuat para analis menganggap bahwa RIM kemungkinan bakal dicaplok oleh perusahaan yang lebih besar seperti Microsoft. Adapun saat ini, RIM diperkirakan bernilai US$ 34 miliar.

Menurut analis dari lembaga Canaccord Adams, Peter Misek, akuisisi RIM merupakan langkah strategis dan cocok dilakukan oleh perusahaan milik Bill Gates itu.

Pasalnya, akuisisi RIM bakal menambah 'senjata' Microsoft secara signifikan dalam bisnis mobile. Persaingan di bidang ini memang makin sengit karena sistem operasi Microsoft Windows Mobile terus terancam oleh para pesaing semacam Apple iPhone dan Google Android.

LG DAN SAMSUNG TERSANDUNG BLACKBERRY


LG DAN SAMSUNG TERSANDUNG BLACKBERRY


Jakarta - Smartphone BlackBerry termasuk sukses di pasaran. Barangkali tak ingin kesuksesan ini didompleng pihak lain, pihak Research In Motion (RIM) sebagai pengembangnya tak sungkan menggugat perusahaan raksasa seperti LG Electronics.

RIM menggugat LG Electronics karena dianggap menggunakan merek yang terdengar sama dengan nama BlackBerry. Kasus ini sebenarnya bermula pada tahun 2006. Saat itu, LG mendaftarkan merek Black Label di kantor paten dan hak cipta Amerika Serikat untuk produk ponselnya.

Sampai 10 bulan kemudian, LG mendaftarkan merek-merek berikutnya seperti Chocolate Black Label Series, Black Jewel, Black Jewelry, Blackruby, Blackpearl dan Pearlring. Nama-nama ini dipermasalahkan RIM karena dianggap terdengar seperti merek BlackBerry.

"Tindakan LG ini akan merusak keuangan kami dan menimbulkan kerusakan yang tak bisa diperbaiki terhadap RIM dan merek BlackBerry,' demikian klaim dari juru bicara RIM seperti dikutip detikINET dari Softpedia, Senin (12/11/2007).

Bukan hanya LG yang jadi 'sasaran tembak' RIM. Rekannya sesama perusahaan Korea Selatan, Samsung pun juga pernah digugat RIM karena peralatan wireless produksi Samsung bernama BlackJack. Pasalnya orang-orang RIM menganggap orang-orang akan kebingungan membedakan antara BlackJack dengan BlackBerry.

PENGGUNA BLACKBERRY LAMPAUI 16 JUTA


PENGGUNA BLACKBERRY LAMPAUI 16 JUTA


Pengguna layanan BlackBerry di dunia tumbuh pesat. Menurut data terbaru, jumlah pengguna BlackBerrysaat ini sudah melampaui 16 juta.

Gregory Wade, Regional Vice President Asia Pasific Research In Motion (RIM), mengatakan angka tersebut terbilang menakjubkan mengingat BlackBerry baru diluncurkan pertama kali pada 1999.

"Bahkan di Amerika Utara, BlackBerry menjadi smartphone nomor satu dengan pangsa pasar 42% (versi Gartner)," ujar Wade di sela-sela peluncuran BlackBerry Bold di Pasific Place, Jakarta, Kamis (28/8/2008).

Meski demikian, ia menambahkan, BlackBerry juga memiliki posisi yang kuat di pasar Asia Pasifik, seperti Australia, India, Hongkong hingga Indonesia.

Ketika didesak berapa pangsa pasar BlackBerry di Indonesia, Wade enggan menyebutkannya. "Kami tidak bisa menyebutkan angka tiap regional, cuma pasar itu memang penting bagi kami," tandasnya.

RIM sendiri baru saja meluncurkan BlackBerry Bold di Indonesia. Produk ini merupakan BlackBerry pertama yang mendukung jaringan tri-band HSDPA.

BlackBerry Bold diharapkan tersedia di akhir September 2008. Untuk harga dan paket layanan, Wage menambahkan, akan dibebaskan kepada operator-operator mitra RIM yaitu Telkomsel, Indosat dan XL.

BLACKBERRY CURVE 8900 LEBIH UNGGUL DARI BLACKBERRY BOLD & GOOGLE G1?


BLACKBERRY CURVE 8900 LEBIH UNGGUL DARI BLACKBERRY BOLD & GOOGLE G1?


BlackBerry Curve 8900 atau yang lebih dikenal dengan istilah 'BlackBerry Javelin' atau 'BlackBerry faithful', merupakan produk teranyar BlackBerry yang perlu ditunggu para pecinta setianya.

BlackBerry baru ini adalah pengganti BlackBerry Curve tipe yang lama. Dari info yang kami dapatkan BlackBerry Curve baru ini dirilis untuk mengantisipasi Google G1. Bagi yang sudah memiliki BlackBerry Bold mungkin juga akan 'ngiler' melihat BlackBerry yang satu ini.

Apa saja sih kelebihannya, mari kita simak review dari engadget:

1. Ukurannya yang menakjubkan - BlackBerry tampaknya sudah memikirkan bagaimana penggunanya akan menyimpan ponselnya di saku celana, jadi Curve baru ini dibuat dengan ukuran saku celana. Bagusnya lagi fitur ukuran kecilnya ini tidak mengorbankan tampilan keyboard-nya. Jadi tetap enak untuk digunakan.

2. Kenyamanan Pengguna Keyboard - Di BlackBerry Bold, beberapa pengguna mengkomplain beberapa peletakan tombol yang kurang tepat seperti 'convenience key' (berfungsi sebagai ALT & Capslock) yang terletak di kanan bawah kurang nyaman dan susah dijangkau. di Curve baru ini diperbaiki oleh BlackBerry. Keyboard-nya sendiri lebih nyaman digunakan dibanding BlackBerry lainnya.

3. Layar Dengan Tampilan yang Lebih Baik - Layar baru dari BlackBerry ini lebih tajam gambarnya, kerapatan pixel juga lebih baik dan warna tampaknya lebih kontras dibanding pendahulunya.

Blackberry Indonesia


Blackberry Indonesia
BLACKBERRY BERHARAP BANYAK PADA PRODUK TERBARUNYA



Penjualan perangkat BlackBerry diprediksi akan menurun pada 2009. Namun mereka masih punya harapan besar pada produk terbaru mereka, Bold dan Storm.
Demikian pendapat analis dari Morgan Keegan, Tavis McCourt. Menurutnya pertumbuhan penjualan perangkat BlackBerry akan turun dari 40 persen di 2008 menjadi sekitar 25-30 persen di 2009.

Meski demikian, McCourt yakin produk baru BlackBerry Bold dan Storm akan membantu perusahaan produsen BlackBerry, Research In Motion (RIM). "Kami tetap yakin RIM akan tumbuh lebih cepat dibandingkan pasar smartphone secara umum karena adanya produk baru ini," tuturnya.

Analis dari Canaccord Adams, Peter Misek, mengatakan RIM pasti akan merasakan dampak krisis global yang terjadi. "Produk mereka premium, dan dalam kondisi dunia sekarang, tekanan untuk menurunkan harga akan luar biasa," ujarnya.

Belum lagi, lanjut Misek, kebanyakan target BlackBerry adalah pengguna bisnis dan korporasi. Sedangkan kalangan itu diprediksi akan makin mengencangkan ikat pinggang dalam kondisi ekonomi yang tidak menentu.

Para analis memperkirakan BlackBerry akan melakukan penawaran paket diskon agresif demi mempertahankan tingkat pertumbuhan mereka. Ini termasuk paket diskon untuk layanannya, yang biasanya disediakan bersama operator telekomunikasi.

TIPS DAN TRIK


BEBERAPA TIPS DAN TRIK BLACKBERRY


1. Status blackberry locked or unlocked
- Buka menu : Options + Advanced Options + Sim Card + ketik “MEPD”
- Nanti akan muncul baris2 baru
- BB yang statusnya unlocked, akan berstatus “Disabled” semuanya

2. Cek blackberry kena IT policy atau tidak (new or second)
- Buka menu : Options + Status + ketik “BUYR”
- Perhatikan baris “Data Usage” dan “Voice Usage”
- Kalau kena IT Policy, tulisannya akan ada “IT Policy”
- Kalau tidak kena IT Policy, tulisannya akan menunjukkan jumlah pemakaian si BB
- Kalau blackberry yang baru harusnya sih 0 semua, tp ternyata angka ini bisa direset

3. Untuk mengetahui informasi blackberry meliputi : pin, imei, vendorID, freeMem, versi OS etc
Masuk kemenu utama, tekan tombol “ALT” + “NUM / Aa / Cap” + “H” secara bersamaan
Atau bisa dari menu utama + Options + Status

4. Blackberry hang dan ingin melakukan restart
Pencet tombol “ALT” + “NUM / Aa / Cap yang posisi tombolnya sebelah Kanan” + DEL” secara bersamaan

5. Memory blackberry mulai menipis
- Bisa restart BB pake cara diatas
- Tapi kalau mau lebih fresh lagi, cabut baterai blackberry selama 1 menitan, kemudian pasang dan aktifkan lagi

6. Setting type ringtone/alert untuk masing-masing email / sms / YM / facebook dll
- Pilih menu Profiles dari menu utama, scroll ke bawah, paling bawah sampai ketemu “Advanced…” diklik, pilih Profile yang

akan diedit
- Contoh : Messages [Yahoo]
- Perhatikan bagian atas “Out of Holster” mau dibikin apa ? None / Vibrate / Tone / Vibrate + Tone
Maksudnya, kalau blackberry sedang tidak disimpan di Holster/Pouch, nantinya mau dibuat alert buat si Yahoo.
- Kemudian pilih jenis ringtonenya
- Nah jangan lupa diatur bagian volume, jangan sampai sesudah memilih tone, tapi volumenya masih mute,
- Lalu bisa atur bagian “In Holster”, maksudnya selama di Pouch/Holster, alertnya maunya yang bagaimana
Biasanya sih kalau “Out Of Holster” hanya bunyi tanpa getar dan volume low / medium, nah bagian “In Holsternya” dibuat getar + Volume High
Ingat Pengaturan ini per setiap Email Account ya!

7. Memisahkan sms dengan email
- Buka menu messages
- Tekan tombol blackberry/option, pilih options + general options
- Perhatikan bagian “SMS and Email Inboxes”, pilih Separate

8. Menampilkan inbox lebih menarik
- Buka menu “Messages”
- Tekan tombol blackberry/option, pilih options - general options
- Display order “Name, Subject”
- Display message header on “2 lines”
- Separators “Stripes”
- Keep Messages “15 days” (agar lebih irit memory)

9. Shortcut bernavigasi di email
- “N” untuk next email (berurutan)
- “P” untuk previous email (berurutan)
- “U” untuk next unread email (akan mencari kalau sudah pad ujung akhir dan msh ada sisa)

10. Shortcut bernavigasi di content Email or Browser
- “T” untuk ke paling atas (top)
- “B” untuk ke paling bawah (bottom)
- [space] untuk scroll ke bawah (page down)
- [shift/num/Aa posisi sebelah kiri] + [space] untuk scroll ke atas (page up)
- Menampilkan menu pilihan di browser, tekan tombol [alt]
- Memilih menu terkadang [space], [enter] atau tekan scroll wheel / ball nya

11. Apabila ada notifikasi email / message yang belum dibaca, padahal dicari-cari sudah tidak ada atau dihapus

Coba buka pada folder Saved Messages. Kalau misalnya masih tidak ditemukan juga, coba restart (tips no 4)

12. Umur baterai blackberry tergantung kepada :
- Kekuatan sinyal operator, makin bagus dan stabil akan semakin irit
- Traffic data yg lewat, makin banyak makin cepat low-bat
- Setting alert di handphone, semakin minim, semakin irit, antara lain:
* Vibrate, membuat semakin boros baterai
* Volume, semakin kecil volumenya semakin irit
* Led indikator, tidak terlalu “ngefek” tapi kalau dioff-kan bisa lebih irit
- Setting brightness tampilan, semakin terang semakin boros
- Aktivitas kita dalam mengoperasikan si handphone, semakin sering kita ngetik dan mengoperasikannya, baterai akan makin cepat low-bat. Akan lebih awet umurnya, jika handpone kita biarkan standby saja selama berjam-jam..

Dari semua faktor tadi, yang paling berpengaruh adalah yang terakhir . Apabila blackberry dibiarkan saja, hanya sesekali dipakai, akan irit baterai
Faktor berikutnya adalah setting alert di blackberry, saran:
- Kalau siang hari, gunakan alert tone saja dengan volume medium tanpa vibrate
- Kalau di dalam holster, gunakan alert vibrate saja tanpa volume
- Kalau malam hari / tidur, gunakan profile silent (tanpa tone dan tanpa vibrate).

13. Memanfaatkan autoText
AutoText terkadang membantu, kadang juga tidak. Disarankan hapus beberapa atau semua autotext yang ada di blackberry dan buat autotext sendiri …

14. Beberapa icon email tidak muncul
Kemungkinan hal ini disebabkan BlackBerry baru saja di wipe handheld atau install ulang atau diupgrade.
Cara mengembalikannya silahkan login ke web http://operator.blackberry.com kemudian pilih “Service Books”, lalu klik tombol “Send Service Books”
Tunggu beberapa saat, nanti icon emailnya akan kembali

15. Problem koneksi
Perhatikan tulisan GPRS / EDGE / GSM pada layar Blackberry yang biasa nya sebelahan dengan indikator sinyal, huruf besar kecil ada artinya :

- GSM: artinya blackberry baru bisa digunakan sebagai handphone biasa saja, call dan sms.
- gprs / edge (huruf kecil): artinya blackberry sudah mendapatkan sinyal untuk data (gprs/edge) tetapi belum dapat digunakan sebagai koneksi data blackBerry.
- GPRS / EDGE (huruf besar): artinya blackberry sudah dapat digunakan sebagai mana mustinya …

16. Mengatur agar bisa langsung call tanpa tekan +62 dulu (bisa 021 xxx atau 08 xxxx)
Pencet tombol hijau untuk dial, lalu tekan tombol option BB, pilih options, pilih smart dialing , lalu ke country code dan pilih “+62

17. Tidak bisa browsing menggunakan layanan mobile (red. blackberry internet service)

Buka menu utama + option + advanced option + browser + default browser configuration pilihinternet browser”

18. Tidak bisa browsing menggunakan layanan wi-fi

Buka menu utama + option + advanced option + browser + default browser configuration pilihhotspot browser / wi-fi browser”

Sabtu, 14 Agustus 2010

BlackBerry Rusak Maksimal Diperbaiki Tiga Hari


Bagi pengguna BlackBerry resmi yang ponselnya rusak dan ingin diperbaiki, Research in Motion (RIM) beserta mitranya Teleplan, menjanjikan proses perbaikan tak akan memakan waktu lebih dari tiga hari.

“Itu sudah standar prosedur kami. Dalam tiga hari, proses perbaikan sudah harus selesai,” kata Rita Effendi, Program Manager Teleplan untuk RIM, ketika detikINET mengunjungi BlackBerry Repair Center di Sunter, Jakarta Utara.

Standar prosedur perbaikan ini juga diterapkan Teleplan saat melayani reparasi BlackBerry di negara lain. Teleplan, perusahaan reparasi elektroni asal Belanda yang beroperasi di 18 negara, termasuk di Singapura, merupakan salah satu mitra global RIM.

RIM sendiri memastikan bahwa Repair Center Teleplan yang ada di Sunter telah memenuhi standar yang diminta oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) dan Badan Regulasi Telekomunikasi Indonesia (BRTI).

“Proses perbaikan dan peralatan yang kami miliki sama seperti yang ada di Singapura,” jelas Rachel Kooi, PR Manager RIM Asia Pasifik, kepada detikINET, Sabtu (12/6/2010).

Berdasarkan pengamatan di lapangan, pusat reparasi ini memiliki sejumlah alat fungsi di sepuluh titik perbaikan. Teleplan di Sunter sendiri memiliki enam teknisi, dua supervisor, dam empat staf pendukung untuk mengoperasikan seluruh perangkat reparasi yang ada.

“Kominfo dan BRTI telah melihat semua fasilitas ini. Jadi, semua peralatan yang kita lihat tadi, itu juga yang kami gunakan (untuk mereparasi BlackBerry) di Singapura dan Kanada,” pungkas Rachel.

servis centre


Teleplan, mitra Research in Motion (RIM) untuk pusat perbaikan perangkat BlackBerry di Indonesia, mencatat rata-rata ada sekitar seribu unit perangkat rusak yang dikirim ke tempatnya untuk direparasi.

“Sejak kami membuka Repair Center ini 27 Agustus 2009 lalu, sudah ada 9000 unit BlackBerry yang masuk dan kami perbaiki. Jadi sebulannya rata-rata seribu unit,” ungkap Rita Effendi, Program Manager Teleplan untuk RIM, kemarin saat detikINET mengunjungi BlackBerry Repair Center di Sunter, Jakarta Utara.

Seribu unit BlackBerry yang rusak itu dikirim ke Repair Center Teleplan oleh pelanggan operator yang menitipkan perangkatnya di 15 Authorized BlackBerry Customer Care Center (ABCCC) yang ada di Indonesia. Mayoritas ABCCC ada di Jakarta.

Rachel Kooi, PR Manager RIM Asia Pasifik, menjelaskan seiring dengan pertumbuhan pelanggan BlackBerry di Indonesia, pihaknya berinisiatif untuk menambah jumlah ABCCC itu. “Mungkin jumlahnya akan kami tambah dua kali lipat,” ujarnya pada detikINET.

Namun sayang, hanya jumlah pick up point ABCCC saja yang ditambah. Untuk jumlah pusat reparasinya, RIM masih hanya akan mengandalkan tempat Teleplan di Sunter untuk menampung keluhan rusaknya perangkat BlackBerry dari seluruh Indonesia.

“Kami rasa, fasilitas yang ada masih bisa mencukupi semua. Untuk saat ini, repair center bisa menangani seribu unit per bulan dengan lini perbaikan existing, dan shift-nya masih bisa ditambah. Masih ada dua lantai kosong (di gedung Teleplan) yang bisa kami tambahkan additional lines jika permintaannya bertambah,” papar Rachel.

Gedung reparasi Teleplan yang ada di Sunter memiliki empat lantai. Namun dari empat lantai itu, baru satu lantai (di lantai 2) yang sudah berfungsi optimal untuk perbaikan perangkat saat ini. Lantai 1 gedung itu digunakan untuk menerima kunjungan. Sementara lantai 3 dan 4 yang belum difungsikan optimal cuma jadi ruang serbaguna

Mau Solusi Kalo BlackBerry Kecemplung





ada tips untuk mengeringkan handheld BlackBerry setelah kita tidak sengaja mencemplungkan handheld BlackBerry kita ke dalam air (baik itu bak kamar mandi, kolam, atau yang paling ekstrim kolam renang :D ). Tips ini tidak menjamin handheld anda berjalan kembali, akan tetapi menjaga supaya handheld kita tidak tambah parah

Langkah-langkahnya:

Langsung buru2 cabut battery dari handheld (ini langkah yang sangat PENTING! supaya tidak ada short circuit pada PCB handheld itu sendiri)
Keringkan handhel dengan angin blower (bukan dryer yang ada panasnya yah)
Kemudian rendam handheld tersebut di dalam beras untuk menyerap air atau kelembaban air di dalam handheld)
Jika sudah merasa kering semua, anda baru dapat menyalakan handheld anda
Jika tidak bisa menyala, terpaksa handheld anda harus diserahkan kepada ahlinya untuk di reparasi :-(
Semoga membantu


Dr. berry

10 PROSEDUR BB


Dari pantauan di lapangan, ada sepuluh tahapan prosedur yang harus dilalui untuk mereparasi tiap unit BlackBerry yang rusak. Di tiap titik ini, BlackBerry akan dipreteli satu per satu sampai akhirnya terlihat semua jeroan di dalamnya.

1. Log In

Di titik ini, semua BlackBerry yang akan direparasi harus diinput terlebih dulu ke dalam database RIM yang ada di Kanada untuk diverifikasi. Dari nomor PIN dan IMEI yang diinput akan ketahuan apakah BlackBerry ini resmi keluaran untuk Indonesia, atau bukan. Jika tidak, reparasi tak akan dilanjutkan.

"Hanya BlackBerry dari mitra operator dan distributor resmi saja yang bisa diperbaiki. Lainnya, seperti keluaran AT&T, T-Mobile, dan Vodafone, misalnya, itu tidak diizinkan," kata kata Rita Effendi, Program Manager Teleplan untuk RIM.

2. Triage & PDW

Setelah selesai Log In, BlackBerry akan dipindai di tempat ini untuk dicek keseluruhan perangkat yang ada, termasuk apakah ada jeroan refurbish di dalamnya. Screening awal yang sesuai panduan untuk semua tipe handset ini memakan waktu kurang lebih 2-3 menit.

"Di sini, semua data yang ada di BlackBerry pelanggan juga akan di-wiped (dihapus) semua demi menjaga kerahasiaan data pelanggan juga. Sebab, kami tidak diperbolehkan untuk tahu apa isi file dari BlackBerry tersebut. Jadi, back up semua data Anda sebelum direparasi," imbau Rita.

3. Software Configuration

Di bagian ini, semua BlackBerry yang telah dihapus datanya akan diinstal ulang dengan update software dan sistem operasi terbaru. Komputer station yang digunakan di lini konfigurasi ini terhubung langsung ke server RIM di Kanada melalui main server lokal yang disebut BlackBox
.
"Semua komputer yang digunakan di seluruh area reparasi di Teleplan terhubung ke server RIM di Kanada melalui BlackBox ini," kata Rita.

4. RF Test

Bagian ini hanya untuk mengetes apakah perangkat BlackBerry bisa menangkap dengan baik sinyal 2G/3G seperti GPRS/EDGE/HSDPA yang dipancarkan oleh operator seluler di frekuensi 900/1800/2100 MHz.

5. Disassembly

Pembongkaran unit. Di tempat ini, jeroan BlackBerry akan dipreteli habis-habisan. Kita bisa melihat isi di dalam BlackBerry, mulai dari papan PCB, layar LCD, dudukan keypad, memori, dan lainnya.

Menurut teknisi yang bertugas, papan PCB dikategorikan bermasalah jika bengkok atau ada kemiringan hingga 2 milimeter. "Problem lain yang banyak juga kita temui selain papan PCB yang bengkok, seperti keypad, kamera, dan MMC (kartu memori)," kata dia.

Ia pun mengungkap, dari perangkat yang bermasalah itu kebanyakan terjadi pada seri BlackBerry 8520 Gemini dan Bold 9700 Onyx. "Gemini banyak bermasalah di keypad, sedangkan Onyx sering mati mendadak," bisiknya.

Namun jika dilihat dari gejala keseluruhan, Teleplan paling sering menemui masalah kerusakan pada layar monitor LCD, keypad atau papan tombol ketik, dan jogball atau trackball yang biasa digunakan untuk navigasi.

6. Assembly

Setelah BlackBerry yang dipreteli selesai diperbaiki, maka giliran lini assembly untuk merakitnya kembali. Kedua lini tersebut, kata sang teknisi, bisa mereparasi semua perangkat BlackBerry yang ada di Indonesia, mulai dari model 8100 hingga yang terbaru dan akan segera masuk ke Indonesia, yakni seri BlackBerry Tour/Bold 9650 dan Pearl 3G 9100/9105 Stratus.

7. Media Load & Label Print

Di sini, semua konten BlackBerry yang hilang saat diperbaiki akan diisi ulang (restore). "Kami akan me-restore semua konten yang sudah seharusnya ada di direktori media," kata Rita.

8. End of Line (EOL)

Proses reparasi hampir mendekati akhir. BlackBerry yang diperbaiki akan dites semua fungsinya, apakah sudah 100% atau belum. Di sini akan dicek semua, mulai dari suara, keypad, LCD, dan lainnya. "Akan kami cek semua mulai dari A sampai Z. Begitu semua oke, data hasil tes akan kami wiped (hapus) kembali," jelas Rita.

9. Quality Assurance (QA)

Jika sudah lolos tahapan ini, maka reparasi BlackBerry sudah selesai. Sebelum perangkat BlackBerry dikembalikan lagi pada pelanggan, Teleplan akan mengecek ulang untuk memastikan kualitas dari perbaikannya sudah 100%.

10. Log Out

BlackBerry yang sudah selesai diperbaiki kemudian dilaporkan kembali melalui input database ke server RIM di Kanada. Proses verifikasi ini untuk mengabarkan bahwa unit yang rusak sudah rampung direparasi.


10 hal untuk mengetahui Blackberry anda baru dan berfungsi baik


Saat ini Blackberry sedang naik daun, saking populernya muncul banyak produk-produk lainnya seperti Blueberry. Bahkan bagi yang tidak hati-hati, bisa saja tergiur dengan Blackberry murah tapi akhirnya menyesal karena PIN nya suspended, dan tak bisa terpakai lagi, artinya Blackberrynya hanya bisa buat telpon dan SMS doang karena PIN Blackberry yang teregistrasi dengan RIM (Research in Motion) telah di suspended alias tidak dapat digunakan lagi BB Messengernya.

Nah untuk mencegah hal-hal tersebut ada baiknya, perlu diperhatikan hal-hal berikut ini supaya jangan tertipu:

1. Pastikan beli di tempat yang aman dan terpercaya, seperti operator yang telah ditunjuk oleh Blackberry kalo di Indonesia, hanya Telkomsel, Indosat dan XL, informasi ini dapat diketahui dari website : www.blackberry.com, pilih country Indonesia. Paling tidak beli di toko yang telah anda percayai selama ini. Memang Blackberry yang dikeluarkan para operator lebih mahal, tapi terjamin dengan garansi yang resmi (Value for Money)

2. Bagaimana kalo beli Blackberry dari luar negeri? Pastikan Blackberry tersebut sudah di Unlocked, bagaimana tahunya sudah di Unlocked apa belum, coba masukkan SIM Card Operator (Telkomsel, Indosat atau XL) yang sudah Blackberry Connect dan test apakah bisa berjalan dengan baik atau tidak di handset yang baru tersebut? Memang di Roxymas bisa Unlocked tapi selain anda dikenakan biaya Unlocked yang mahal dan tak masuk akal, pada saat Unlocked anda harus perhatikan terus secara seksama, bahwa unit anda benar-benar dikerjakan (Unlocked) di depan mata anda, jangan diberikan kesempatan untuk dibawa-bawa, karena bisa saja unit anda ditukar pada saat proses Unlocked tersebut.

3. Lihat kondisi fisik Blackberry yang dijual, apakah benar-benar fresh atau ada cacat di ujungnya? Sebab dus yang kelihatannya masih baru pun bukan jaminan, dus bisa difabrikasi dan untuk membungkus dus dengan segel plastik pun bukan pekerjaan sulit. jadi benar-benar harus cermat

4. Diraba, diterawang dan dicium, Blackberry yang benar-benar baru ada bau metal bercampur kulit, baunya khas, seperti bau mobil baru, pokoknya baunya beda, kalau Blackberry tersebut bau rokok apalagi bau amis yah sudah harus disingkirkan

5. Untuk mengecek benar-benar baru atau tidak, ini benar-benar tak bisa dibohongi, lakukan hal ini : Klik Icon : "Options", scroll down, lalu klik di "Status" dan ketik "BUYR" maka akan muncul lifetime dari Blackberry tersebut, yang benar-benar baru, Voice call dan data usage harus menunjukkan angka 0! Kalau masih sedikit, mungkin hanya dilakukan pengetesan, akan tetapi kalau Voice Call exceed 60 mins dan data usage exceed 250K, wah ini sudah barang second yang dibungkus rapi dan dijual baru

6. Perhatikan PIN dan IMEI di Blackberry harus sama dengan PIN dan IMEI di dusnya, ini untuk menghindari adanya PIN dan IMEI kloning, mungkin saja PIN dan IMEI dari Blackberry yang baru tapi fisiknya ada defect tapi PIN dan IMEInya masih okay, diambil dan dicangkokan ke PIN dan IMEI Blackberry second dan dijual seolah-olah menjadi barang baru lagi

7. Sebagai informasi : PIN 2XXXXX adalah BB GSMPIN 3XXXXX adalah BB CDMAPIN 6XXXXX adalah BB ConnectKalau bisa pilih BB yang GSM selain di Indonesia hanya operator GSM (Telkomsel, Indosat dan XL) yang ada service Blackberrynya juga coverage CDMA masih sangatlah terbatas

8. Jangan mudah tergiur dari iklan-iklan yang menjual Blackberry dengan harga miring, saya pernah membaca komplain dari surat pembaca kalo tak salah di detik.com atau kompas.com (saya lupa persisnya) intinya customer ini tergiur dengan iklan harga jual Blackberry yang baru tapi murah di ponseljakarta.com, padahal hanya lebih murah 200-300 ribu saja, tapi baru 2 minggu PIN nya expired alias suspended tak bisa digunakan lagi, setelah ribut-ribut dengan toko penjual, akhirnya Blackberrynya dikembalikan ke toko penjual tersebut dan uangnya dikembalikan dengan dipotong 300 ribu, mau untung 300 ribu malah buntung 300 ribu, baru juga pake 2 minggu?

9. Bagi yang belum pernah memakai Blackberry sebelumnya, ketika ingin membeli Blackberry pertama kali sebaiknya ajak saudara, teman atau tetangga yang sudah memakai Blackberry jadi pada saat pengetesan dapat mendampingi anda untuk melihat ada atau tidaknya keanehan pada unit Blackberry tersebut

10. Terakhir lakukan pengetesan dengan menyalakan BB tersebut dan coba lihat contactnya, lihat memorynya, kadang-kadang BB bekas yang dijual baru lupa dihapus semua, ada yang tertinggal. Dan BB baru pas pertama kali dinyalakan perlu start up yang agak lama sekitar 3-5 menit terus muncul Set Up Wizard, untuk set up semuanya pertama kali

Selamat membeli BB, enjoy your BB!



dr.berry